Literatur klaster industri menunjukkan bahwa, dalam prakteknya, pendekatan dalam pengembangan klaster industri dapat sangat beragam. Pada prinsipnya, untuk dapat mengembangkan suatu klaster industri, seseorang tidak dapat meniru begitu saja apa yang telah dilakukan dalam pengembangan klaster industri lain. Pengembangan klaster industri harus disesuaikan dengan industri yang bersangkutan (termasuk perilaku pelaku bisnisnya) dan karakteristik khas setempat/local (Taufik, 2009).